17 Agustus, 2024

Ketum DPP PMS Indonesia Bangga Busana Suku Karo Jadi Terbaik HUT ke-79 RI di IKN

PMS - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pemuda Merga Silima (PMS) Indonesia Mbelin Brahmana mengaku salut dan bangga kepada Dona Chandra Ginting yang terpilih sebagai sosok pemakai baju adat terbaik. Dona Chandra Ginting memakai baju adat Suku Karo yang awalnya ...

Pemenang Busana Adat Terbaik 2024

mendiami wilayah Tanah Karo di Sumatera Utara. Mbelin Brahmana berharap kepada seluruh masyarakat Suku Karo untuk bersama-sama tetap menjaga adat serta budaya Suku Karo termasuk busana adat Suku Karo. 

Baju adat Suku Karo ini menjadi yang terbaik di moment upacara peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Negara Republik Indonesia di IKN langsung di saksikan oleh Presiden Jokowi dan seluruh masyarakat Indonesia termasuk dunia internasional secara visual melalui media elektronik televisi maupun media online. 

Kepada seluruh kader PMS, Mbelin Brahmana mengingatkan agar tetap menjadi pelopor dan berperan aktif menjaga serta mengembangkan budaya-busaya suku Karo dari masa ke masa supaya tidak hilang di telan jaman. 

Apresiasi yang sama juga disampaikan Ketua DPD PMS Kabupaten Dairi Robert Hendra Ginting, AP, M.Si juga Sekretaris Jaini Eddy Syahputra Tarigan, S.STP, M.Ec. Dev, mereka merasa sangat tersanjung baju adat Suku Karo pada tahun 2024 ini menjadi viral tidak hanya di Indonesia tetapi di dunia. 

Robert Ginting berharap kecintaan terhadap baju atau busana adat Suku Karo sama-sama di jaga dan di hargai sesuai peruntukannya di acara-acara adat serta budaya suku Karo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Tinggalkan Pesan