PMS - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Merga Silima (PMS) Kabupaten Dairi Robert Hendra Ginting, A.P, M.Si menyampaikan rencana gelar Mburo Ate Tedeh di Sidikalang.
Hal ini disampaikannya sesaat setelah rapat perdana Panitia Penyelenggaraan Mburo Ate Tedeh dan Lomba Fashion Show Busana Karo untuk Balita, SD, SLTP, Dewasa, Ibu-Ibu dan Lansia.
Seluruh kegiatan akan di pusatkan di Kota Sidikalang dan direncanakan pelaksanaannya awal tahun 2024 mendatang. Kegiatan yang baru pertama kali dilaksanakan di Sidikalang ini juga akan menampilkan perkolongkolong, artis Karo, lawak Karo, juara vocal solo Karo Piala PMS 2023 dan juga Nande / Bapa Aron Kabupaten Dairi Tahun 2023.
Selain itu para Juara Miss Karo di ajang pemilihan yang dilakukan 25 Nopember 2023 lalu akan di tampilkan untuk meramaikan event ini. Ketua DPD PMS Dairi mengatakan bahwa kegiatan ini terbuka untuk umum tidak hanya untuk orang Karo saja dan terbuka untuk umum.
Ketua Panitia Ayu Wanda Ginting menambahkan bahwa Mburo Ate Tedeh ini juga direncanakan menampilkan tarian Karo Lima Serangkai dan landek si lima merga Karo. Hadir dalam rapat Sekretaris Panitia Frandyka Perangin-angin, S.Pd, Kordinator Kecamatan Dapil 1 Jimmy Ginting, S.Pd, Ketua PMS Ranting Sitinjo Edy Suranta Sembiring, Wakil Ketua OKK Yosua Perdamenta Bangun, SH - Wakil Ketua Daniel Perdana Tarigan dan lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon Tinggalkan Pesan