30 November, 2023

Ketua PMS Dairi & Panitia GGA Desa Pasir Tengah


PMS -
 Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Merga Silima (PMS) Kabupaten Dairi Robert Hendra Ginting, A.P, M.Si bertemu dengan Panitia Gendang Guro Guro Aron (GGA) Mburo Ate Tedeh Desa Pasir Tengah ..

Kecamatan Tanah Pinem. GGA ini direncanakan akan di gelar pada tanggal 2 dan 3 Januari 2024 di Losd Desa Pasir Tengah. Menurut Wakil Ketua Panitia  Golongen Maha tema kegiatan ini adalah "Melalui Gendang Guro Guro Aron, Ersadalah Arihta Guna Muat Simehuli". 

Ketua DPD PMS Dairi mengucapkan banyak terimakasih kepada Panitia GGA yang masih tetap semangat menjaga dan mengembangkan adat budaya suku Karo di Desa Pasir Tengah. 

Harapannya melalui berbagai kegiatan bernuansa budaya Karo, generasi muda suku Karo akan senantiasa berani dan mampu membawa identitas orang Karo dimanapun berada. 

Suku Karo memiliki peradatan Rakut Sitelu, Tutur Siwaluh dan Perkade-kaden 12 + 1 yang merupakan tuntutan hidup bermasyarakat di lingkungan masyarakat suku Karo dan di Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Tinggalkan Pesan