PMS - Wakil Bupati Dairi Jimmy Andrea Lukita Sihombiing, S.H menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Merga Silima (PMS) Kabupaten Dairi Robert Hendra Ginting, A.P, M.Si dan menitip...
Wakil Bupati Dairi dan Ketua DPD PMS Dairi |
pesan untuk tetap membangun komitmen menjaga dan melestarikan adat serta budaya Karo di Kabupaten Dairi. Hal ini disampaikannya melihat kondusifitas Kabupaten Dairi juga tidak terlepas dari semangat persatuan kesatuan yang di tunjukkan suku Karo yang banyak mendiami Kecamatan Tigalingga, Tanah Pinem dan Gunung Sitember dan juga menyebar ke kecamatan lainnya.
Sebagai satu-satunya organisasi kemasyarakatan suku Karo berbadan hukum terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM RI di Kabupaten Dairi, Wakil Bupati meminta peran lebih PMS untuk ikut menjadi motor merajut keragaman budaya di Tanah Sulang Silima Pakpak untuk masyarakat Dairi yang lebih baik kedepan.
Pada kesempatan itu, Ketua PMS juga menyampaikan berbagai program strategis dan rencana kerja pengembangan budaya Karo di Kabupaten Dairi serta siap ikut serta menjaga kamtibmas di tahun politik ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon Tinggalkan Pesan