08 Agustus, 2023

PMS Gelar Lari Goni Rame-Rame dan Bulu Tangkis

PMS - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Merga Silima (PMS) Kabupaten Dairi Robert H. Ginting, A.P, M.Si diampingi Ketua Harian Javeth Karbanes Bismar Pinem, SE - Sekretaris Jaini Eddy Syahputra Tarigan, S.STP, M.Ec. Dev - Bendahara Jembal Putra Ginting, S.H, M.H dan Sekretaris Harian Ayu Wanda br. Ginting menyampaikan rencana untuk ikut bergembira memperingatai HUT ke-78 Republik Indonesia dengan menggelar Lomba Lari Goni Rame-Rame dan Bulu Tangkis kategori Lansia dan Umum putra putri. Lomba ini akan di gelar tanggal 14 - 15 Agustus 2023 di Lapangan SMP Negeri 1 Tanah Pinem di Kutabuluh.... 

Pendaftaran gratis dan berhadiah Piala plus uang pembinaan. "Kita mengajak, masyarakat untuk bergembira sambil mengucapkan terimakasih kepada para Pahlawan Kusuma Bangsa yang rela berkorban untuk Kemerdekaan Republik Indonesia sehingga kita dapat berbahagia saat ini" ungkap Jembal Ginting. 

Sementara Ketua DPD PMS Dairi menyampaikan sukacitanya menggelar acara lomba yang sederhana dan hadiahnya pun untuk hiburan saja di Tanah Pinem tempat ia bertugas sebagai Camat Tanah Pinem 4 tahun lamanya dulu .  "Yang penting kita merayakan Kemerdekaan Indonesia dengan cara apapun dan kita punya tekad untuk ikut menjaga dan mengisi kemerdekaan ini dengan persatuan dan kesatuan" pungkas Robert Ginting bere tiganna ini.

Konsultasi dan laporan terkait rencana pelaksanaan kegiatan ini telah dilakukan dengan Kapolres Dairi melalui Kasat Intel IPTU. Sulkarnain Hasibuan.  di Mapolres Dairi. Menurut Jaini Tarigan, Panitia kegiatan lomba ini adalah Pengurus PMS Kecamatan Tanah Pinem dengan Ketuanya Kamitson Pinem dan Sekretaris Jakobus Tarigan dan Elsa br. Ginting.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Tinggalkan Pesan