28 Juni, 2023

Mbelin Brahmana Ucapkan Selamat Ke Wakapolri


PMS DAIRI - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pemuda Merga Silima (PMS) Indonesia Mbelin Brahmana mengucapkan selamat dan sukses kepada 
Komjen. Pol. Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H. menjadi Wakapolri ...



Perwira tinggi Polri yang sejak 24 Juni 2023 menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia lahir pada tanggal 16 Februari 1967 mantan Kapoldasu dan Kabareskrim Mabes Polri. 

Mbelin Brahmana dan Agus Andrianto

Kedekatan Mbelin Brahmana di awali saat hari pertama penugasan Agus Andrianto menjadi Kapolda Sumatera Utara di tunjukkan dengan pemakaian pakaian adat suku Karo. Rasa hormat dan dukungan Pemuda Merga Silima pada khususnya dan masyarakat Karo pada umumnya dalam mendukung sebahagian tugas Kapoldasu menjada keamanan dan ketertiban masyarakat di Sumatera Utara. 

Kapolres Dairi Dukung Proses Penyerahan Sembako dari Kabareskrim

Promosi jabatan menjadi Kabareskrim tidak memutus tali persahabatan dengan penyaluran bantuan sosial paket sembako untuk sebahagian masyarakat Sumatera Utara yang di salurkan oleh Pemuda Merga Silima se-Sumatera Utara pada momen perayaan Idul Fitri dan Natalan. 

Ketum PMS Indonesia Menyerahkan Paket Sembako dari Kabareskrim


Mbelin Brahmana ikut menggucap syukur kepada Tuhan atas jabatan baru sebagai Wakapolri dan mengucapkan banyak terimakasih kepada Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. 

Penyerahan Paket Sembako di Masjid Talaga Zamzam Sidikalang


Demikian juga Ketua DPD PMS Kabupaten Dairi Robert Hendra Ginting, AP, M.Si menyampaikan ucapan selamat bertugas kepada Wakapolri yang baru dan ikut mendoakan kesuksesannya. 

Ketum PMS Indonesia Acara Penyerahan Paket di Tigalingga

"Kita turut bersyukur atas berkat yang diberikan Tuhan kepada Pak Agus Andrianto, orang baik yang kini menjabat sebagai Wakapolri. Kedermawanan beliau sudah pernah kita rasakan saat menerima 750 paket sembako untuk masyarakat Dairi yang disalurkan oleh DPD PMS Dairi " pungkas Robert Ginting. 


Ketum PMS Indonesia di Pesantren Sidiangkat 

Bendahara DPD PMS Dairi Jembal Putra Ginting, SH, MH menyampaikan harapannya kepada Wakapolri yang baru tetap tegas dan konsisten membela keadilan dan penegakan hukum yang humanis terutama kepada masyarakat pingggiran dan wong cilik.


Sekum PMS Indonesia Menyerahkan Paket Sembako Di Tigalingga


Penyerahan Paket Sembako Untuk Pesantren Sidiangkat


Penyerahan Paket Sembako Oleh Bendahara PMS Dairi 


Penyerahan Paket Sembako Kepada PMS Gunung Sitember


Tas Tempat Bantuan Paket Sembako

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon Tinggalkan Pesan