28 Maret, 2023

ARISAN PERSADAAN GINTING MERGANA

PMS DAIRI Uruten (urutan) 5 (lima) merga i (di) Suku Karo rikutken (berdasarkan)  jari silima ibas tanta (jari-jari manusia) , eme (adalah) : Karo-karo (indung-indung / ibu jari atau jempol), Ginting (tuduh-tuduh / jari telunjuk), Tarigan (jari tengah), Sembiring (jari manis) ras Perangin-angin (kidel-kidel / jari kelingking). Merga Silima kelompok merga di suku Karo masing-masing memiliki cabang-cabang. Merga Silima di tengah-tengah masyarakat...

sejak jaman dahulu memiliki perkumpulan sosial yang disebut persadaan atau persatuan. Tidak hanya di Tanah Karo tetapi di perantauan orang Karo juga dibentuk persadaan-persadaan si lima merga suku Karo. Persadaan si lima merga pun ada di Kabupaten Dairi dan berdiri sendiri untuk kepengurusan masing-masing daerah atau wilayah. 

Artinya belum terbentuk secara resmi persadaan si-lima merga di level Nasional atau terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia. Sampai hari ini ada 4 (empat) organisasi suku Karo yang berdiri dan terdaftar di NKRI ini yaitu Pemuda Merga Silima (PMS), Himpunan Masyarakat Karo Indonesia (HMKI), Pemuda Barisan Karo (PBK) dan Masyarakat Karo Bersatu Indonesia (MKBI).


Khusus di Kabupaten Dairi, baru Pemuda Merga Silima (PMS) yang telah resmi memiliki kepengurusan dan telah di lantik oleh Ketua Umum DPP PMS Indonesia Mbelin Brahmana dan yang menjadi Ketua DPD PMS Dairi adalah Robert Hendra Ginting,AP,M.Si. Untuk HMKI saat ini J. Putra Ginting, SH, MH menjadi ketua DPD HMKI Dairi dan sudah di SK kan walau masih proses pelantikan. Sementara PBK belum terbentuk resmi kepengurusannya di Kabupaten Dairi walau menurut Ketua DPD PMS Dairi, ia telah melakukan komunikasi dengan Ketum DPP PBK dan telah mengajukan calon Ketua DPD PBK Kabupaten Dairi.

Arisan Persadaan Ginting
Persadaan-persadaan si lima merga suku Karo khusus di Kota Sidikalang telah sejak lama terbentuk dan melakukan arisan-arisan atau perkumpulan setiap bulannya. Khusus Persadaan Ginting mergana membuat jadwal di minggu terakhir setiap bulannya. Arisan minggu ini Persadaan Ginting mergana membicarakan rencana perayaan Ulang Tahun Persadaan Ginting mergana dan perjalanan arisan. Rencana perayaan ulang tahun persadaan Ginting mergana dilakukan pada tanggal 30 April 2023 di tempat H. Anwar Sani Tarigan,SE kilometer 2 Sidikalang.

3 komentar:

  1. Aku Ginting kd kd

    BalasHapus
  2. Tujuan persadaan Merga Ginting AB ras ABM masih kurang Ketua
    Tujuannya antaralain saling menjalin kekerabatan (kasih) secara adat antara senina juga anak beru ras anak beru menterina baik dalam suka maupun duka, di tanah perantauan Sidikalang sekitarnya
    Dan masih banyak lagi tujuannya yg bersifat baik baik.
    Bujur salam Mejuah juah.

    BalasHapus

Mohon Tinggalkan Pesan