Di dalam gedung mewah itu tampak pula hadir Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting, Walikota Medan Bobby Afif Nasution, SE., MM , Bupati Deliserdang H. Ashari Tambunan, Bupati Karo Corry Sebayang, Ketua DPRD Karo Nora Else Surbakti, Sultan Deli XIV Sultan Mahmud Lamanjiji Perkasa Alamsyah, keturunan Kesultanan Langkat, keluarga dari Guru Patimpus, Wakil Ketua DPRD Sumut Ruben Tarigan, SE (Ketua Himpunan Masyarakat karo Indonesia Propinsi Sumatera Utara) dan banyak Ketua Organisasi Kemasyarakatan baik Organisasi Kepemudaan maupun Kesukuan.
Di puncak acara, Mbelin Brahmana yang merupakan
Ketua Umum terpilih secara aklamasi saat Munas DPP PMS Indonesia tahun 2021 dilantik dan dikukuhkan
sebagai Ketua Umum untuk memimpin DPP Pemuda Merga Silima periode
2022-2027. Pelantikan pengukuhan dilakukan oleh para tokoh
masyarakat Karo yaitu Prof. Dr. Sukaria Sinulingga MEng,
Prof. Dr. Runtung Sitepu, SH, MHum, Prof. Dr. Budiman Ginting, SH, MHum, Prof.
Dr. Sya’ad Afifudin Sembiring, SE, MEc, Prof. Timbangen Sembiring, MSc,
Prof.,Dr. H. Meneth Ginting, M.A.D.E, Ketua DPRD Sumut Drs
Baskami Ginting, Dr, Alimin Ginting, Drs, H, Serta Ginting, Bahtera Sinulingga,
H. Kusma Erizal Ginting,SH.
.
Tarian Gundala-gundala biasanya dimainkan oleh beberapa orang. Mereka mengenakan jubah dan topeng yang terbuat dari kayu berukkuran besar dan beberapa aksesoris lainnya. Sedangkan Ndikkar Karo merupakan bentuk pertahanan diri tradisional suku Karo atau seperti olahraga pencak silat. Ndikkar ini tumbuh dan berkembang bersama adat dan budaya masyarakat Karo. Ndikkar memiliki kekhasan gerakan yang relatif lamban dan lembut namun di saat-saat tertentu Pertunjukan itu juga sempat menjadi tontonan para pengendara yang melintas sehingga memperlambat laju kendaraannya. Hal itu pula yang menyebabkan arus lalulintas di kawasan itu sempat macet.
Dipilihnya Tugu Guru Patimpus
sebagai titik kumpul karena Guru Patimpus adalah salah satu leluhur atau nenek
moyang masyarakat Karo yang dikenal dalam sejarah sebagai pendiri Kota Medan.
Selanjutnya, massa melakukan konvoi dengan sepeda motor dan mobil melalui Jalan
Kapten Maulana, Jalan Putri Hijau dan Jalan Guru Patimpus menuju ke gedung
pertemuan, Regale Convention di Jalan Adam Malik Medan. Tak pelak, sejumlah
ruas jalan sempat mengalami kemacetan selama beberapa menit termasuk di kawasan
Lapangan Merdeka Medan.
Di
Regale International Convention Centre, ribuan kader dan undangan dari kalangan
muda dan tua sudah berkumpul. Massa itu sebagian besar merupakan warga Medan,
sebagian lagi datang Kabupaten Deliserdang, Kabupaten Langkat, Kota Binjai,
Kabupaten Karo, Kota Tebing Tinggi, Kabupaten Dairi, Kota Pematang Siantar,
Kabupaten Pakpak Bharat, Kabupaten Serdang Bedagai, serta perwakilan dari
kabupaten/kota lainnya di Sumut, termasuk perwakilan dari Jakarta dan Batam.
Ritual
pelantikan dilaksanakan dengan menyematkan uis beka buluh ke pundak bendahara
umum dan sekretaris umum, ketua harian dan kepada Ketua Umum DPP PMS Indonesia
disematkan bulang-bulang (topi), uis (kain) beka buluh dan tumbuk lada (pisau
khas Karo) serta penyerahan bendera Pataka PMS Indonesia.
Ketum
DPP PMS Indonesia Mbelin Brahmana dalam sambutan dan
arahannya, menyampaikan sejarah berdirinya PMS berawal pada tahun 1985 diawali
dari pemuda-pemuda Karo di terminal Kota Medan yang sering terjadi
perselisihan, karena berbagai penyebab. Untuk
menyatukan perbedaan dan mencegah perselisihan itu, beberapa pemuda
menginisiasi dibentuknya wadah yang menyatukan. Sehingga perselisihan dan
perkelahian yang dulu sering terjadi, kini sudah tidak ada lagi.
“Untuk itu perlu sebuah wadah agar tidak
ada lagi sengketa. Itulah awal terbentuknya PMS,” ujar Brahmana.
Dia berharap kepada para
kader-kader Pemuda Merga Silima agar aktif menjaga serta mengembangkan adat
budaya suku Karo dimanapun berada. Melalui organisasi PMS ini kita semua
bersaudara, tidak hanya bersaudara dengan sesama suku Karo, tetapi mau agama,
suku dan budaya apapun dia sesuai adat budaya suku Karo Rakut Sitelu Tutur
Siwaluh dan Perkadekaden 12 tambah 1 semua manusia adalah keluarga
kita. PMS harus mampu sebagai motor penggerak serta perekat keberagaman dan
kedamaian Indonesia termasuk di Dunia.
Ketua Harian DPP PMS
Indonesia Kiki Handoko, SH, M.Kn dalam sambutannya berharap
kepada seluruh masyarakat suku Karo juga PMS di seluruh Indonesia untuk turut
membantu berbagai program Pemerintah dalam menciptakan keamanan, ketertiban dan
kesuksesan pembangunan di mana saja.
Sekretaris Umum DPP PMS Indonesia Dr. Bengkel Ginting,M.Si menyampaikan kepada seluruh pengurus DPD PMS Kabupaten maupun Kota se-Indonesia agar menjadikan moment pelantikan DPP PMS Indonesia untuk memicu semangat seluruh orang Karo apalagi sebagai Kader PMS se-Indonesia sudah selayaknya tetap menjaga kekompakan serta tali silahturahmi. Era digitalisasi saat ini agar dimanfaatkan sebaik-baiknya membangun komunikasi yang lebih baik, bangun media sosial sebagai sarana ekspose adat dan budaya Karo serta berbagai kegiatan maupun aktifitas Pemuda Merga Silima.
Sekretaris Harian DPP
PMS Indonesia Yoppy Yanta Kaban, SH, MH berharap kepada
seluruh kader-kader PMS di seluruh Indonesia untuk tetap semangat membangun dan
mengembangkan PMS sampai ke desa-desa, agar PMS dapat betul-betul hadir dan
bermanfaat tidak hanya untuk melestarikan adat budaya Karo namun jauh lebih
besar dari itu agar kehadiran PMS menjadi berkat bagi sesama manusia.
Ketua DPD PMS Kabupaten
Dairi Robert Hendra Ginting, AP, M.Si menyampaikan bangga dan salutnya kepada
Panitia Pelantikan DPP PMS Indonesia yang mampu menyelenggarakan acara
pelantikan dan mengkemas sedemikian rupa sehingga antusias umum masyarakat suku
Karo dan undangan yang hadir di Regale Convention Centre terlihat puas dan
tampak ekspresi kebanggan luar biasa dalam setiap wajah yang hadir.
“Awalnya saya sehari sebelum acara sudah hadir di Kota Medan dan pagi-pagi sekali sudah hadir dan cepat-cepat masuk ke ruangan Regale Convention Centre, karena dalam pemikiran
saya tidak akan muat 3.000 kursi yang disiapkan Panitia dalam Gedung menampung
hadirin serta undangan. Namun walaupun pengunjung membludak sampai panitia
repot mengarahkan serta mengatur tamu yang berdesakan masuk ke Regale,
perasaan aman karena Panitia sudah menyiapkan tempat VIP untuk kursi para Ketua
DPD PMS se-Indonesia.” Pungkas Robert Ginting.
Acara pelantikan DPP PMS Indonesia ini di hibur oleh artis papan atas Karo yaitu Averiana br. Barus, Novita br. Barus, Rimta Mariani br. Ginting, Narta Siregar dan Berlian br. Sitepu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon Tinggalkan Pesan