Menurut Robert Ginting, pembicaraan mereka terkait meningkatkan intensitas komunikasi dengan para pengurus PMS di seluruh kecamatan se-Kabupaten Dairi. Komunikasi yang dimaksud adalah terkait percepetan pembentukan PMS di-seluruh desa dan kelurahan di Kabupaten Dairi. Selain itu rencana pelantikan-pelantikan kepengurusan PMS di seluruh kecamatan akan di matangkan dalam rapat kerja yang akan diselenggarakan secepatnya.
Terkait pendampingan kader-kader terbaik PMS dan masyarakat Karo yang ingin maju dalam pemilu legislatif akan di programkan setelah ada kepastian atau paling lama setelah penetapan daftar calon legislatif yang disampaikan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Dairi. Pembicaraan juga membahas rencana pelatihan gratis untuk anak-anak SMA untuk bisa bahkan familiar dalam membuat blog internet dan menjadi bloger yang handal.
"Kita dukung program kerja dari Satuan Pelajar dan Mahasiswa (PEMA) PMS Dairi yang diketuai oleh Romedi Nofenta Bangun, ST,ME. Semoga para siswa akan menjadi kreatif dan memiliki kemampuan membuat blog sendiri dan mengasah kemampuan menulis bahkan kedepan bisa menghasilkan uang " ujar Javeth Pinem.
Sementara itu Ketua DPD PMS Dairi juga mendiskusikan terkait rencana pelantikan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pemuda Merga Silima Indonesia yang direncanakan pada tanggal 16 Nopember 2022 di Medan.
"Kita akan persiapkan kehadiran DPD PMS Dairi untuk mengikuti acara pelantikan Pengurus DPP PMS Indonesia. Banyak tokoh hebat dan orang-orang penting yang direncanakan akan menghadiri acara pelantikan itu " pungkas Robert Ginting
Menurut informasi, massa yang akan hadir pada pelantikan DPP PMS Indonesia ini berjumlah 5.000 orang. Ada pagelaran adat budaya Karo dan dihibur oleh banyak artis-artis Karo yang tergabung dalam Forum Sosial Seniman Ermediate (FORSASE).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mohon Tinggalkan Pesan